top of page
Search
Writer's pictureBPRS HIK PARAHYANGAN

BPRS HIK Parahyangan Gelar Literasi Keuangan Bersama Mobil SIMOLEK OJK di SMA PGRI Cicalengka


Cicalengka, 15 Mei 2024 – Dalam upaya meningkatkan pemahaman masyarakat, khususnya generasi muda, tentang pentingnya literasi keuangan, BPRS HIK Parahyangan bekerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melalui program mobil SIMOLEK, menggelar kegiatan literasi keuangan di SMA PGRI Cicalengka.


Kegiatan yang berlangsung meriah ini dihadiri oleh puluhan siswa SMA PGRI Cicalengka. Dalam acara tersebut, para siswa diberikan pemahaman tentang berbagai aspek penting dalam pengelolaan keuangan, termasuk pentingnya menabung, mengelola pengeluaran, serta memahami produk dan jasa perbankan syariah.


Mobil SIMOLEK (Simulasi dan Edukasi Keuangan) yang dihadirkan oleh OJK merupakan inovasi untuk memberikan edukasi keuangan secara langsung kepada masyarakat dengan cara yang interaktif dan menarik. Dalam kegiatan ini, siswa diajak berpartisipasi aktif melalui berbagai simulasi dan permainan edukatif yang mengajarkan mereka tentang keuangan secara praktis dan menyenangkan.


Ibu Rahma mewakili bagian pendanaan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa literasi keuangan sejak dini sangat penting untuk membentuk generasi muda yang cerdas finansial. "Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, para siswa dapat lebih memahami pentingnya pengelolaan keuangan yang baik dan dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari,"


Dengan adanya kegiatan literasi keuangan ini, diharapkan para siswa dapat lebih bijak dalam mengelola keuangan mereka, serta memahami pentingnya produk-produk perbankan syariah yang sesuai dengan prinsip-prinsip Islam. BPRS HIK Parahyangan berkomitmen untuk terus mendukung program-program edukatif yang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

9 views0 comments

Comments


bottom of page